Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019: Tipe Termahal New Carry Pick Up

21/08/2019

Share this post:
Suzuki Carry Pick Up 2019
Editor rate:

Lihat promo

Inilah tipe tertinggi dari New Carry Pick Up yang dijual di Indonesia. Tipe wide deck ini menawarkan dek yang lebih lega dibanding tipe biasa. Bagaimana impresi kami mengenai mobil Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019? Ikuti terus ulasan mendalam kami mengenai mobil ini.

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019: Tipe Termahal New Carry Pick Up
Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019: Tipe Termahal New Carry Pick Up
0 Gambar

Pengantar Suzuki Carry Pick Up 2019

Mari kita simak spesifikasi Suzuki Carry Pick Up 2019 di bawah ini.

Kelebihan

Kabin Luas

Daya Angkut Hingga 1 Ton

Sudah Mengadopsi Immobilizer

Kekurangan

Posisi Radiator Rawan Terkena Kerikil

Tidak Ada Takometer

Tidak Tersedia Headrest

Gambar Menunjukkan Kekuatan Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Tipe termahal dari New Suzuki Carry Pick Up 2019 ini dijual hanya lebih mahal Rp 1 juta saja dari tipe dibawahnya

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 - Tak bisa dipungkiri Suzuki Carry adalah varian mobil legendaris di Indonesia dan jadi salah satu mobil yang menjadi tonggak sejarah mobil-mobil Suzuki di Indonesia. Maklum saja, dahulu kala sebelum tahun 1976 Suzuki dikenal sebagai produsen sepeda motor bukan mobil. Saking bersejarahnya, kami pun sudah pernah membahas perjalanan panjang Suzuki Carry di Indonesia. Langsung saja, inilah review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 yang merupakan tipe termahal dari Suzuki New Carry Pick Up.

Eksterior Suzuki Carry Pick Up 2019

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : Tampilan Depan

Tampak tampilan depan Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Tampilan depan dari Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini sama persis dengan tipe lain dibawahnya

Tampilan eksterior depan dari New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini sebenarnya sama persis dengan tipe lain dibawahnya. Mengusung desain semi bonnet yang menurut kami cukup enak dipandang lagi fungsional, bahkan jika dilihat sekilas eksterior depan mobil New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini agak mirip dengan Toyota HiAce yang beredar antara tahun 2005 hingga 2018. Tak ada komplain mengenai tampilan depan mobil ini.

Gambar menunjukkan bagian eksterior depan Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Bumper depan dan grill pakai warna dasar agar cepat ketika harus reparasi setelah kecelakaan

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : Tampilan Samping

Gambar menunjukkan tampilan samping Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Tampilan sampingnya terlihat cukup proporsional sebagai mobil niaga

Melihat tampilan samping dari Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini Anda akan merasa tampilan sampingnya terlihat cukup proporsional sebagai mobil niaga. Tidak ada yang terlalu mencolok mata Anda, semuanya normal saja. Dimensi bak angkutnya yang lebih lebar 80 mm dibandingkan dengan versi non Wide Deck juga mampu 'disembunyikan' dengan baik. Tidak seperti generasi Carry sebelum-sebelumnya yang nampak jelas antara wide deck dengan non wide deck.

Tampak tuas pengikat wide deck New Carry Pick Up 2019

Bak angkut lebih lebar sekitar 80 mm dibandingkan dengan versi non Wide Deck

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : Tampilan Belakang

Tampak tampilan belakang Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Tampilan belakang Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini sederhana saja selayaknya mobil pengangkut barang

Lanjut ke bagian buritan Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini, semuanya tampak biasa saja selayaknya mobil pengangkut barang. Terdapat dua buah hook (dudukan) yang dapat digunakan untuk mengikat barang. Pada masing-masing sisi bak belakang juga terdapat karet penahan yang berfungsi untuk menahan pintu penutup dek ketika tutup dek kargo dibuka.

Gambar menunjukkan stoplamp New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Desain stoplamp sederhana selayaknya sebuah mobil niaga

>>> Mungkin Anda ingin baca:


Interior Suzuki Carry Pick Up 2019

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : Layout Dasbor

Gambar menunjukkan layout dasbor Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Layout dasbor New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini fungsional dan bentuknya dominan mengkotak

Layout dasbor yang fungsional digunakan pada New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini. Terdapat sedikitnya 6 tempat penyimpanan untuk tipe dengan power steering dan air conditioner, dan 10 tempat penyimpanan bagi New Carry Pick Up Wide Deck 2019 tanpa AC dan power steering. Jelas saja hal ini menyenangkan bagi driver Suzuki Carry ini. Oh ya, setir menggunakan model 2 spoke Carry Japanese Domestic Market yang bentuknya keren dan besar.

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : Panel Indikator Speedometer

Tampak panel spidometer Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Sayang sekali takometer tetap tidak tersedia hingga tipe termahal Suzuki Carry ini

Salah satu keputusan PT Suzuki Indomobil Sales yang amat kami sayangkan adalah Suzuki tidak lagi memasang takometer pada semua varian Suzuki Carry terbaru yang dijual di Indonesia kini. Kami juga pernah menanyakan mengapa demikian ke pihak teknik Suzuki, mereka bilang rata-rata pengguna mobil pick up tidak pernah menggunakan takometer. 

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : Kursi Dan Posisi Duduk

Gambar menunjukkan kursi dan posisi duduk Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Mau duduk ber-3 di dalam kabin New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini? Masih muat...

Jika sebelumnya Suzuki Carry hanya menyediakan tempat duduk yang proper bagi 2 orang, maka tidak dengan Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019. Tiga orang termasuk pengemudi dapat duduk dengan nyaman di dalam kabin New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini tanpa merasa kesempitan. Sayangnya hingga varian tertinggi ini masih tidak dilengkapi dengan headrest sebagai standar.

>>> Mungkin Anda ingin baca:

Fitur Suzuki Carry Pick Up 2019

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : In Car Entertaiment System

Tampak Head unit New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Khawatir bosan saat diperjalanan? Anda bisa memutar musik kesayangan Anda di New Carry Pick Up ini

Meskipun head unit yang diusung masih bertipe single din, namun setidaknya sistem audio di mobil New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini mampu mengobati rasa bosan dan galau Anda selama diperjalanan dengan mobil ini. Memang ia tidak mampu memutar keping CD, namun sudah tersedia slot pembaca USB guna memutar lagu-lagu kesayangan Anda.

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : AC

Tampak Kenop AC New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Sistem pendingin udara membuat Anda tak akan kepanasan saat mengemudikan pick up terbaru dari Suzuki ini

Tidak perlu khawatir merasa kepanasan saat mengemudikan New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini, sebab fitur pendingin udara akan membuat Anda merasa nyaman saat mengemudikan mobil ini di tengah panas terik. Apalagi terdapat empat tingkat percepatan pada blower AC New Carry Pick Up 2019 ini. Membersihkan AC pun cukup mudah, sebab boks blower dan filter AC cukup mudah untuk diraih.

Gambar Menunjukkan Box filter AC Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Filter dan blower AC diletakkan dengan posisi yang tepat

Review Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019 : Kompartmen Kabin

Gambar Menunjukkan Kompartmen Kabin New Carry Pick Up 2019

Suka ngopi di jalan? Letakkan kopi Anda di cup holder ini

Untuk sebuah mobil niaga, bisa dibilang kompartmen penyimpanan yang ada di kabin New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini termasuk banyak. Setidaknya ada 6 tempat penyimpanan yang ada di dalam kabin mobil ini. Bahkan untuk versi tanpa AC dan power steering ada 10 tempat penyimpanan yang disediakan oleh PT Suzuki Indomobil Sales ini.

Gambar menunjukkan laci kabin New Suzuki Carry Pick Up Wide Deck 2019

Setidaknya ada 6 tempat penyimpanan di dalam kabin New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini

>>> Review Daihatsu Gran Max Pick Up STD 2007: Pick-Up Terlaris Di Kuartal Pertama 2018

Operasi Suzuki Carry Pick Up 2019

Tampak Mesin K15B-C New Carry Pick Up 2019

Mesin berkode K15B persis Ertiga dan Jimny dipasang pada mobil niaga andalan Suzuki ini

Mesin yang digunakan oleh New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini serupa dengan tipe lainnya yang lebih murah, yakni unit berkode K15B-C. Huruf C pada akhir kode tersebut menandakan Commercial atau mesin tidur. Berbeda dengan Suzuki Jimny atau All New Ertiga yang posisi mesinnya berdiri tegak. Khusus untuk K15B-C ini dilakukan berbagai macam penyesuaian seperti kepala piston hingga timing pengapian, jadi jangan heran kalau tenaga dan torsinya turun dari K15B biasa.

Gambar menunjukkan Radiator New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Posisi radiator memang tinggi dan membuatnya aman dari benturan, sayangnya rawan terkena kerikil jalanan

Tenaga mesin 97 Ps atau sekitar 95,5 Hp dan torsi 135 Nm disalurkan melalui transmisi manual 5 percepatan dengan bantuan kopel ke dua roda belakang. Satu hal yang jadi concern kami adalah posisi radiator. Memang, Suzuki mengklaim tidak ada masalah dengan penempatan di bawah seperti dapat Anda lihat pada foto kami di atas. Namun, dengan posisi seperti itu rawan terkena kerikil loncat dari jalanan, alangkah baiknya jika diberikan penutup jaring agar lebih aman.

Gambar menunjukkan Ban dan pelek Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Pelek pakai baut 5 dan ring 13 inchi serta menggunakan PCD 5 x 114,3 

Daya angkut juga menjadi kelebihan utama dari New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini. Sebab meski panjang bak belakangnya sama yakni 2,505 mm, tapi ukuran bak angkutnya kini lebarnya membengkak dari 1.665 mm ke 1.745 mm, sementara tingginya memanjang dari 360 mm ke 425 mm. Apalagi beban maksimum yang dapat diangkut oleh New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini sanggup memanggul beban hingga 1 ton alias 1.000 kilogram.

Gambar menunjukkan kapasitas angkut New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Kapasitas muatan maksimum hingga 1 ton akan menguntungkan para pengusaha

Sayangnya mobil ini juga masih mewakili kelemahan Suzuki dari dahulu kala, yaitu perpindahan gigi transmisi manualnya yang kaku. Kami sudah merasakan hal ini sejak Suzuki Carry lawas, Suzuki Karimun, Suzuki Baleno, Suzuki Grand Vitara hingga Suzuki APV. Dan New Carry Pick Up Wide Deck 2019 ini bukanlah suatu pengecualian. Kami rasa perpindahan gigi yang agak kaku ini sudah menjadi ciri khas mobil-mobil keluaran Suzuki.

Tampak tuas transmisi New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Posisi tuas transmisi mudah digapai tapi pergerakannya agak kaku khas Suzuki

>>> Bisa Dipesan Sesuai Kebutuhan, Ini Harga Suzuki New Carry Pick Up Versi Modifikasi

Spesifikasi Suzuki Carry Pick Up 2019

Berikut ini adalah spesifikasi Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019.

Mesin Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

 Seri mesin

 K15B-C

 Jumlah Katup

 16 Katup (2 Katup In & Ex per Silinder)

 Sistem Injeksi

 Multi Point Injection

 Tenaga Maksimum

 95,5 Hp (97 Ps) @ 5.600 rpm

 Torsi Maksimum

 135 Nm @ 4.400 rpm

 Kapasitas Silinder

 1,462 cc

 Bore X Stroke

 74,0 mm X 85,0 mm

 Tipe Transmisi

 Manual 5 Percepatan, Penggerak Roda Belakang

  Rangka Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

 Panjang X Lebar X Tinggi

 4.195 mm X 1.765 mm X 1.910 mm

 Jarak Sumbu Roda

 2.205 mm

 Dimensi Bak Kargo (Panjang X Lebar X Tinggi) 

 2.505 mm X 1.745 mm X 425 mm

 Radius Putar Minimum 

 4,37 Meter

 Kapasitas Tangki

 43 Liter

  Suspensi/Kaki-Kaki Suzuki New Carry Pick Up Wide Deck 2019

Suspensi Depan & Belakang

 MacPherson Strut & Leaf Rigid Axle

Sistem Kemudi

 Rack And Pinion Electronic Power Steering

Rem Depan & Belakang

 Disc & Drum

Teknologi Sistem Pengereman

 N/A

Teknologi Safety Sasis

 TECT

Struktur Sasis

 Ladder Frame

Pelek

 Steel, 13 Inch

Jenis Ban

Dunlop SP LT5 , 165/80R13

Daftar Harga Suzuki Carry Pick Up 2019

Dibungkus dengan nama All-New yang berarti generasi baru, membuat tampilan Suzuki Carry 2019 terlihat berubah dari model sebelumnya. Wajah depannya kini dibuat makin gagah dengan Grille lebih tebal dibalut warna Black Doff. Menariknya lagi, tersedia berbagai fitur terbaru yang dirancang untuk semakin mempermudah proses angkutan bisnis Anda. Nah, di segmen awal ini, Cintamobil.com hendak membahas daftar harga New Suzuki Carry Pick Up 2019?

TIPE MOBIL

HARGA NEW SUZUKI CARRY PICK UP 2019

Suzuki New Carry Pick Up FD

Rp. 135.600.000

Suzuki New Carry Pick Up FD AC/PS

Rp. 144.100.000

Suzuki New Carry Pick Up WD

Rp. 136.600.000

Suzuki New Carry Pick Up WD AC/PS

Rp. 145.100.000

*Harga per bulan Agustus 2019

Kesimpulan Suzuki Carry Pick Up 2019

Gambar sebuah mobil review New Carry Pick Up Wide Deck 2019 berwarna putih dilihat dari sisi depan

Jadi apakah mobil ini oke untuk armada usaha Anda?

Yes! Kami tidak punya alasan untuk mengatakan tidak. Ia mampu mengangkut beban hingga 1 ton, dek kargonya rata tanpa ada tonjolan ban, hingga mesin yang irit dan potensial menjadi kelebihannya. Sayangnya, harganya termasuk tinggi bila dibandingkan musuh bebuyutannya yakni Daihatsu Gran Max.

Arfian Alamsyah
Share this post:
Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya

BLESS AUTO

Jawa Barat

CARRO Automall

Jawa Barat

SANGGAR MOBILINDO

Jawa Barat

back to top