Review Toyota Corolla Altis 2019

16/11/2018

Share this post:
Toyota Corolla Altis 2019
Editor rate:

Lihat promo

Tahun ini bisa membawa peruntungan baik bagi pabrikan asal Jepang, Toyota. Model paling sukses mereka, Toyota Corolla Altis, kini memasuki generasi terbaru yang sudah mendukung platform Toyota New Generation Architecture (TNGA) dan siap menyajikan karakter sedan yang semakin fun to drive dan premium.

Review Toyota Corolla Altis 2019
Review Toyota Corolla Altis 2019
0 Gambar

Pengantar Toyota Corolla Altis 2019

Mari kita simak spesifikasi Toyota Corolla Altis 2019 di bawah ini.

Kelebihan

Berbasis TNGA yang menawarkan rasa fun to drive

Lebih nyaman dan canggih

Paras bodi yang dinamis dan elegan

Kekurangan

Akan ada penyesuaian fitur saat masuk ke Indonesia

 

Review Toyota Corolla Altis 2019 - Lebih dari 46 juta unit mobil yang diproduksi menjadi bukti sahih betapa pentingnya Toyota Corolla di keluarga pabrikan otomotif asal Jepang ini. Ya, sejak pertama kali debut di tahun 1966, Toyota Corolla dengan total 12 generasi sudah menguasai jalanan global dunia dengan beragam jenis versi, mau itu sedan, hatchback, station wagon, liftback, sampai ke coupe pun pernah ada dalam historikal Toyota Corolla.

Gambar 3 mobil Generasi ke-12 Toyota Corolla

Tiga keluarga Toyota Corolla generasi ke-12

Memasuki tahun 2018 alias tahun anjing tanah menurut ilmu feng shui, generasi ke 12 Toyota Corolla kembali hadir dalam beragam jenis versi. Diawali oleh Toyota Corolla Hatchback, Toyota Corolla Sport, dan Toyota Corolla Touring Sports, kini Toyota resmi merilis Toyota Corolla sedan di Guangzhou International Automobile Exhibition 2018.

Toyota Corolla diperkenalkan di Guangzhou 2018

Penampilan Toyota Corolla di Guangzhou International Automobile Exhibition 2018

Mengusung platform Toyota New Generation Architecture (TNGA), Toyota Corolla Sedan yang lebih dikenal dengan nama Toyota Corolla Altis, jika mengacu pada produk Corolla di Indonesia, ini menawarkan tampilan dinamis dan karakter berkendara lebih fun to drive. Apa benar demikian?  Langsung saja kita kupas tuntas secara mendalam di review Toyota Corolla Altis 2019 versi Cintamobil.com

Eksterior Toyota Corolla Altis 2019

Review Toyota Corolla Altis 2019 : Eksterior Depan

Tampak depan Toyota Corolla Altis 2019

Eksterior depan Toyota Corolla Altis 2019

Garis desain dinamis hadir di sisi samping Toyota Corolla Altis 2019. dimana lekuk fender samping sudah langsung terasa mengalir lembut hingga menyatu dengan character line di atas area door handle. Untuk sektor velg menggunakan model 18 inci dengan desain palang 10.

Review Toyota Corolla Altis 2019 : Eksterior Belakang

Tampilan belakang Toyota Corolla Altis 2019

Eksterior belakang Toyota Corolla Altis 2019

Lekuk buritan belakang Toyota Corolla Altis 2019 mengisyaratkan kesan profil bodi yang lebar dengan bentuk pintu bagasi model ducktail. Desain tail light LED dibuat pipih dan dengan lekuk impresif yang bisa terasa secara visual bahkan dari sisi samping sekalipun

>>> Mungkin Anda ingin baca:


Interior Toyota Corolla Altis 2019

Interior Toyota Corolla Altis 2019 mengusung pendekatan Sensuous Minimalism, dimana desain kabin yang elegan dan luas berpadu dengan penempatan fitur yang lebih sederhana dan mudah dikendalikan. Pastinya nilai ini berpadu dengan kenyamanan terbaik yang ditawarkan pada sedan yang satu ini.

Review Toyota Corolla Altis 2019 : Dashboard & Setir

Dashboard & Setir Toyota Corolla Altis 2019

Interior Corolla Altis 2019

Dashboard Toyota Corolla Altis 2018 mengusung bentuk yang kompak namun tetap terasa premium. Tidak banyak tombol-tombol ramai ditemukan di area dashboard selain tombol pengatur climate control, dan selebihnya adalah layar infotainment yang menggunakan teknologi layar sentuh.

Untuk pengemudi akan termanjakan karena selain di area setir terdapat beragam tombol multifungsi untuk mengatur beragam fitur hiburan dan keselamatan mobil, di instrument cluster juga sudah menggunakan layar display dan tiga indikator analog yang berfungsi untuk menunjukkan informasi penting seputar mobil.

Review Toyota Corolla Altis 2019 : Jok

Gambar Jok Toyota Corolla Altis 2019 berwanra abu-abu

Format jok Toyota Corolla Altis 2019

Jok Toyota Corolla Altis 2019 dirancang sangat nyaman dengan format semi bucket seat untuk pengemudi dan penumpang depan. Sedangkan untuk jok belakang sudah menganut format 3 penumpang dengan jok tengah bisa digunakan sebagai arm rest. Oh ya, jika diperhatikan pada jok terdapat detil-detil berupa aksen diamond pada area tengah masing-masing jok.

>>> Mungkin Anda juga tertarik:

Fitur Toyota Corolla Altis 2019

Belum ada informasi pasti seputar fitur yang tersedia, namun dua fitur utama yang dihadirkan pada Toyota Corolla Altis 2019 ialah Toyota Safety Sense dan Toyota Connected.

Toyota Safety Sense menjadi fitur keselamatan canggih di mobil Toyota Corolla Altis 2019

Toyota Safety Sense menggabungkan beragam teknlogi keselamatan berkendara dalam sebuah ekosistem fitur yang canggih

Toyota Safety Sense sendiri adalah ekosistem teknologi keselamatan aktif Toyota yang diciptakan agar mobil Toyota agar selalu aman saat dikemudikan. Adapun Toyota Connected adalah fitur infotainment cerdas yang terkoneksi dengan Data Communication Module (DCM), dimana teknologi ini memungkinkan pengemudi mendapat informasi seputar kondisi jalanan secara real time. Tak lupa sistem infotainment ini juga sudah mendukung Apple CarPlay dan Android Auto.

>>> Jangan Tertukar, Kenali Perbedaan Plug-in Hybrid Dan Hybrid

Operasi Toyota Corolla Altis 2019

Ada dua versi jantung pacu yang coba diaplikasikan Toyota pada Toyota Corolla Altis 2019. Pertama ialah mesin 2.0-litre 'Dynamic Force' petrol engine dengan opsi transmisi Direct Shift-CVT atau 6-percepatan manual. Mesin ini diklaim bisa menghasilkan figur performa 167 dk dan torsi 200 Nm. Mesin satu lagi ialah mesin 1.8 liter petrol-electric hybrid yang diperkirakan hanya akan dihadirkan di pasar negara tertentu yang sudah siap dengan teknologi ini.

Meski demikian mobil ini diklaim mewarisi handling yang mengasyikkan seperti mobil Toyota masa kini. Apa alasannya? Ya, karena Toyota Corolla Altis 2019 secara basis menggunakan TNGA (Toyota New Generation Architecture) yang juga digunakan pada Toyota Prius, Toyota Camry, dan Toyota CH-R.

foto sasis Toyota TNGA

Toyota Corolla Altis 2019 duduk di atas sasis TNGA

>>> Bukan Dipukul! Ini Cara Memecahkan Jendela, Alasan Sandaran Kepala Bisa Dilepas

Spesifikasi Toyota Corolla Altis 2019

Berikut adalah spesifikasi Toyota Corolla Altis 2019 yang ada di Cintamobil.com.

Dimensi/ Ukuran Toyota Corolla Altis 2019

P x L x T

4,640 mm x 1,780 mm  x 1,435 mm

Jarak poros roda

2,700 mm

Ground Clearance

N/A

Mesin Toyota Corolla Altis 2019

Jenis

2.0-litre 'Dynamic Force' petrol engine

Daya maksimum

167 dk

Torsi maksimum

200 Nm

Transmisi

Direct Shift-CVT atau 6-percepatan manual

>>> Simaklah kelebihan dan kekurangan mobil Toyota lainnya di sini

Daftar Harga Toyota Corolla Altis 2019

Sampai artikel review Toyota Corolla Altis 2019 ini diturunkan, belum ada informasi resmi berapa harga Toyota Corolla Altis yang diperkenalkan di Guangzhou International Automobile Exhibition 2018. Kami akan segera melalukan update informasi ini saat sudah ada harga resmi yang dikeluarkan oleh pihak Toyota global.

>>> Jangan lupa update harga dan promosi mobil lain

Kesimpulan Toyota Corolla Altis 2019

Memasuki generasi ke-12, Toyota Corolla (atau Toyota Corolla Altis jika di Indonesia) sudah sepantasnya melakukan perubahan pakem konsep sebuah sedan yang mengasyikkan. Menggunakan basis TNGA, Toyota Corolla Altis 2019 seharusnya menjanjikan pengalaman berkendara lebih menarik dan menyenangkan dibandingkan Toyota Corolla Altis generasi pendahulu. Apalagi dengan serangkaian upgrade di sektor kenyamanan, tampilan, serta performa, bisa dipastikan Toyota mampu memenuhi ekspektasi penikmat otomotif akan mobil sedan menarik dan memikat seperti Toyota Corolla Altis 2019 ini.

foto toyota corolla altis sporty 2019 berwarna biru dilihat dari sisi samping sedang parkir di tempat yang gelap

Toyota Corolla Altis 2019, siap menginjakkan kakinya di Indonesia tahun depan

>>> Klik sini untuk lanjut baca artikel review mobil yang menarik lainnya

Hafizh Fauzan
Share this post:

Dealer mobil terpercaya

Lihat lainnya

BLESS AUTO

Jawa Barat

CARRO Automall

Jawa Barat

SANGGAR MOBILINDO

Jawa Barat

back to top