Harga Toyota Yaris TRD Sportivo Dan Perbedaannya dengan Tipe G

25/07/2021

Jual beli

6 menit

Share this post:
Harga Toyota Yaris TRD Sportivo Dan Perbedaannya dengan Tipe G
Yris TRD Sportivo baru diperkenalkan pertama kali pada tahun 2009 yang bersamaan dengan facelift pertama dari Yaris. Intip perbedaannya dengan tipe G dan di bawahnya.

Saat ini Toyota Yaris mempunyai beberapa tipe, salah satunya adalah TRD Sportivo yang memiliki 4  pilihan dengan perbedaan transmisi dan jumlah Airbag (AB). 4 varian tersebut meliputi Yaris TRD M/T 3 AB, Yaris TRD M/T 7 AB, Yaris TRD CVT 3 AB dan Yaris TRD CVT 7 AB. Bagi Sobat yang menginginkan varian TRD dengan fitur lebih lengkap dan kenyamanan lebih maksimal bisa memilih Yaris TRD CVT 7 AB.

Perbedaan jumlah Airbag juga berpengaruh pada harganya. Antara 3 AB dan 7 AB terpaut 3 sampai 4 jutaan, namun jumlah tersebut bisa digunakan untuk kebutuhan lainnya. Hanya saja ketika memberikan saran lebih baik yang memakai 7 AB karena lebih maksimal dalam segi keselamatan pengendara.

Harga Toyota Yaris TRD Sportivo

Untuk varian terbaru dari Yaris TRD Sportivo adalah keluaran tahun 2020, sebelum tipe TRD Sportivo berganti nama dengan model GR Sport. Adapun harganya terakhir yaitu:

  • Toyota Yaris TRD M/T mempunyai harga Rp. 268.800.000
  • Toyota Yaris TRD M/T mempunyai harga Rp. 273.400.000
  • Toyota Yaris TRD CVT mempunyai harga Rp. 279.500.000
  • Toyota Yaris TRD CVT mempunyai harga Rp. 284.000.000

Sedangkan jika dibandingkan dengan mobil barunya, harga yang ditawarkan sedikit mengalami perubahan. Saat ini, ada dua tipe Toyota Yaris yang dipasarkan di Indonesia, yaitu Toyota Yaris G dan Toyota Yaris GR Sport. Hargnya terbagi sebagai berikut:

  • Toyota Yaris 1.5 G CVT 3 AB: mulai dari Rp 290.100.000
  • Toyota Yaris 1.5 S M/T GR Sport 3 AB: mulai dari Rp 301.600.000
  • Toyota Yaris 1.5 S CVT GR Sport 3 AB: mulai dari Rp 313.700.000
  • Toyota Yaris 1.5 S M/T GR Sport 7 AB: mulai dari Rp 319.000.000

Harga tersebut mengacu pada laman resmi Toyota, sehingga bisa saja terdapat perbedaan sedikit di beberapa wilayah di Indonesia.

>>> Harga Toyota Yaris terbaru dan promo bisa Anda temukan di sini

Ketika membahas mengenai mobil Toyota Yaris TRD Sportivo, terdapat banyak kelebihan dibandingkan tipe lainnya. Baik dari segi eksterior, interior dan juga fitur yang dimiliki. Hal tersebut wajar karena tipe Yaris Sportivo menjadi tipe tertinggi dari mobil Hatchback besutan Toyota. Bagaimana, penasaran bukan dengan kelebihan yang dimiliki Yaris TRD Sportivo? Berikut informasinya.

Gambar ini menunjukkan Toyota Yaris TRD Sportivo kuning tampak depan
Yaris TRD Sportivo memiliki tampilan yang sporty cocok untuk anak muda

>>> Toyota Yaris Punya Indikator Rem Darurat, Begini Cara Kerjanya

Perbedaan Tipe Toyota Yaris 2020

Tak ada banyak perbedaan di bagian depan. Untuk tipe G terlihat cukup menarik dengan perpaduan antara grill dengan warna gelap dipadukan dengan bumper sehingga tampak sporty. Sementara di bagian headlamp masih mengandalkan proyektor.  Untuk tipe ini jadi varian terendah sehingga fog lamp belum disematkan pada bagian bumpernya.

Sementara untuk tipe TRD juga menarik berkat penggunaan desain grill dan bumper yang dipadukan dengan body kit sehingga tampak lebih stylish dan sporty. Salah satu perbedaan yang tampak pada sisi depannya ini adalah adanya aksen merah di bagian bumper bawah dan terdapat tulisan TRD Sportivo. Ditambah lagi pada varian TRD mempunyai desain headlamp baru yang tampak mencolok dan tampak lebih tajam mengandalkan teknologi LED dan sudah ada DRL.

Tampilan sporty juga lebih meningkat dengan penggunaan Dynamic Shark Fin Antenna, antara tipe G dan TRD sama-sama memilikinya. Hanya saja yang membedakan adalah pada rear roof spoiler, tipe G tidak diberikan roof spoiler. Sedangkan tipe TRD mempunyai roof spoiler dengan tampilan lebih sporty memiliki ukuran cukup besar dan bagian tengah menggunakan warna hitam.

gambar ini menunjukkan interior Toyota Yaris TRD Sportivo
Kabin Toyota Yaris TRD Sportivo terlihat lebih menarik dari tipe G

Menuju ke sisi interior, salah satu pembedanya adalah untuk tipe G masih menggunakan model kontak di putar, sedangkan pada tipe TRD sudan dibekali dengan Smart Engine Start/Stop Button sehingga lebih mudah dalam menyalakan dan mematikan mesin mobil.

Perbedaan selanjutnya adalah pada head unit yang diberikan, kedua tipe mendapatkan New Advanced Infotainment System yang sudah bisa dikoneksikan dengan smartphone. Di bagian ini juga telah dibekali dengan USB, Miracast dan Bluetooth.

Hanya saja untuk fitur New Rear Parking Camera diberikan pada tipe TRD Sportivo.  Bagian kemudi juga terdapat perbedaan, dimana untuk setir yang dilapisi kulit dan juga ada TFT Switch hanya varian TRD saja, sementara tipe G masih polos dengan bahan soft tuch.

Meskipun begitu, ada perbedaan juga pada tipe TRD transmisi manual dan CVT. Pada varian CVT sudah dibekali dengan Sport/Eco Mode Switch dan Convenient Paddle Shift, sementara yang varian manual belum diberikan kedua fitur tersebut. Berhubungan dengan fitur Toyota Yaris TRD Sportivo 2020 terbilang lengkap.

Gambar ini menunjukkan pilihan 7 Airbag pada Toyota Yaris 2020
Ada pilihan 3 dan 7 Airbag untuk Toyota Yaris baik tipe G atau TRD

Anda bisa menemukan Airbag, Vehicle Stability control (VSC), Hill-Start Assist (HSA), Sistem pengereman ABS+EBD+BA, Isofix with Tether Anchor, WIL (Whiplash Injury Lessening) pada jok dan 3-Point Seat Belt with Pretensioner & Force Limiter (Driver & Passenger). Untuk Airbag tergantung pilihan yang ingin dibeli karena terdapat varian 3 airbag dan 7 airbag baik pada tipe G ataupun Yaris TRD Sportivo.

Soal performa sama-sama menggunakan mesin In-line 4 silinder 16 katup DOHC Dual VVT-i. Tenaga maksimal yang dapat dihasilkan adalah 107 Ps dengan torsi puncaknya adalah 14.3 Kgm. Yang menjadi pembeda hanya pilihan transmisi yakni manual 5 speed dan CVT 7 speed.

>>> Ingin Beli Toyota Yaris Merah? Ini Harga Dan Keuntungannya

Harga Bekas Toyota Yaris TRD Sportivo

Selain soal membeli mobil baru, mobil bekas tetap menjadi favorit masyarakat di Indonesia. Biasanya karena selera atau budget yang dimiliki masih kurang untuk beli baru. Namun hal tersebut tidaklah masalah, asalkan teliti saat membeli dengan pengecekan menyeluruh bisa mendapatkan mobil bekas berkualitas.

Gambar ini menunjukkan sisi samping Toyota Yaris TRD Sportivo tampak dari sisi samping
Mobil bekas Toyota Yaris TRD masih work dipakai saat ini

Adapun harga Yaris Sportivo bekas keluaran tahun 2014 berada di angka Rp. 150 juta – Rp 160 jutaan. Sedangkan pada keluaran tahun 2015 masih berada di angka Rp 168 juta – Rp 175 jutaan dan tahun 2016 dibanderol mulai dari Rp 180 juta sampai Rp 190 jutaan.

Berbeda lagi dengan keluaran tahun 2018 yang terbilang baru 3 tahun sehingga umurnya masih cukup muda. Harga yang ditawarkan berada di angka Rp 200 juta sampai Rp 225 jutaan. Harga tersebut bisa saja terdapat perbedaan karena harga mobil bekas dapat dipengaruhi beberapa faktor seperti pilihan transmisi, kondisi kendaraan dan wilayah pembelian.

>>> Klik sini untuk lanjut simak tips dan trik yang berguna lainnya

Pertanyaan Sering Diajukan

Kenapa Toyota Yaris TRD Sportivo cocok untuk anak muda?
Karena dari segi tampilannya sporty dengan didukung fitur keselamatan dan kenyamanan mumpuni. Tidak hanya itu saja, mobil New Yaris juga mendapatkan rating bingtang 5 dalam hal safety dari ASEAN NCAP.
Mana yang harus dipilih antara Toyota Yaris 3 Airbag dan 7 Airbag?
Sebenarnya untuk harga tidak terpaut terlalu jauh, namun kalau saran lebih baik yang 7 airbag karena keamanan lebih meningkat. Hanya saja jika terasa ingin lebih hemat bisa memilih varian Airbag karena dari segi fitur sama.
Apakah work dipakai saat ini mobil bekas Toyota Yaris TRD Sportivo?
Tentu saja, dari segi tampilan keren dan jika mobil terawat maka kondisinya akan baik-baik saja. Yang perlu diperhatikan adalah saat pemilihan mobil bekas, lebih baik mengajak teman atau saudara yang paham seluk beluk mobil Yaris Sportivo.
Berawal dari tahun 2015 mengisi konten di beberapa website di Indonesia. Bergabung dengan Cintamobil.com mulai tahun 2017 menjadi Conten Writer, membahas seputar dunia otomotif di Indonesia yang semakin berkembang. Menyukai dunia otomotif baik sepeda motor ataupun mobil. Sebelum menjadi penulis ser
 
back to top