Mitsubishi L300 Terlaris Di Kelasnya, Traga Dibuat Tak Berkutik

03/04/2024

Pasar mobil

1 menit

Share this post:
Mitsubishi L300 Terlaris Di Kelasnya, Traga Dibuat Tak Berkutik
Elsapek alias L300 yang merupakan mobil niaga jagoan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menguasai pasar di kelasnya, saingan dibuat tak berkutik

Elsapek alias Mitsubishi L300 yang merupakan mobil niaga medium jagoan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berhasil menguasai pasar di kelasnya. Saingan terdekatnya yakni Isuzu Traga seolah dibuat tak berkutik.

Market Share Mitsubishi L300 Capai 55%

"L300 market share mencapai 55%, karena L300 merupakan produk mobil pickup tiada banding bagi konsumen di Indonesia," bangga Yoshio Igarashi, Director of Sales and Marketing Division PT MMKSI.

Isuzu Traga Export Version
Traga seolah dibuat tak berdaya oleh Mitsubishi L300

Hal itu juga dikarenakan, "Selain produk kompetitif dan inovatif, kami percaya jaringan purna jual jadi kelebihan yang harus dimiliki. Untuk FY 2024 kami melanjutkan aktivitas kami di bidang ini. Hal ini jadi komitmen kami untuk berikan yang terbaik," tutur Igarashi San, nama belakang Yoshio Igarashi. 

Mitsubishi New L300
Mitsubishi L300 menguasai pasar dengan market share 55%

Pria berkebangsaan Jepang yang cukup fasih berbahasa Indonesia ini pun menambahkan, "Tahun fiskal 2023 jadi momentum kami untuk meluaskan eksistensi di layanan purna jual. Target penjualan di FY 204 adalah 100.000 unit, kami akan lakukan usaha yag terbaik untuk mencapainya," tukasnya.

>>> Tahan Serangan Toyota Rangga Di Akhir Tahun, Mitsubishi L300 Harus Lakukan 5 Hal Ini

Bagaimana XForce, XPander, XPander Cross, Triton Dan Pajero?

"Untuk model selanjutnya SUV dan MPV. Untuk MPV kami mempertahankan posisi sebagai top two di segmen, XPander dan XPander Cross masih jadi pilihan masyarakat Indonesia. Berkat performa dan kenyamanan terbaik, kami mendapatkan nmarket share 23%," tambahnya.

"Mitsubishi Pajero Sport masih bersaing di segemennya dan mendapatkan market share 41%. Triton dengan kondisi ekonomi yang diharapkan lebih baik maka capaian akan lebih baik. 

Mitsubishi XForce Ultimate
Penerimaan konsumen terhadap XForce cukup baik

Sekadar infomrasi PT MMKSI sudah menjual 77.937 unit kendaraan dari periode Maret 2023 hingga Maret 2024. "Ini bukan hasil terbaik bagi kami, jika dibandingkan tahun lalu. Ditambah lagi kondisi pasar yang mengalami penurunan dan penurunan terjadi di segmen line up kami yang kuat," tutur Igarashi San.

"Kami mempersiapkan strategi kompetitif dan inovatif agar bisa membeirkan pilihan bagi masyarakat. Permintaan pasar kami tetap dapat mempertahankan posisi. XForce mendapatkan market share 13%. Hasil ini merupakan indikasi yang baik buat Xforce dimana model ini mempertahankann posisi kedua di SUV 5 seater, penantang yang perlu diperhitungkan," tutupnya.

>>> Mitsubisihi New Colt L300 Euro 4: Keunggulan Sang Legenda yang Memukau

Mengawali karir sebagai jurnalis otomotif pada 2014, setahun kemudian Arfian menjadi test driver di sebuah tabloid otomotif nasional. Bergabung di Cintamobil.com sejak 2018, kini ia menjadi Head of Content di Cintamobil.com   About Arfian Lulusan kampus Trisakti angkatan 2009 ini sebe
 
back to top