Honda Civic Type R 2022 Terungkap, Siap Diuji di Nürburgring

05/10/2021

Mobil baru

2 menit

Share this post:
Honda Civic Type R 2022 Terungkap, Siap Diuji di Nürburgring
Honda membocorkan tampilan terbaru dari Honda Civic Type R 2022 berbalut kamuflase yang sedang dikembangkan dan siap diuji di trek fenomenal Nürburgring.

Honda dikabarkan akan menghadirkan Civic versi terbaru dalam waktu dekat. Sembari menunggu hal itu, Honda tak ketinggalan menggoda penggemarnya dengan kemunculan varian tertinggi, Honda Civic 2022. Hot hatch ini akan mulai melakukan fase pengujian di trek balap kenamaan Nürburgring, tempat berbagai mobil balap mengalami ‘pelatihan’.

Sedikit revisi desain

Honda merilis teaser resmi dari model kinerja Civic Type R 2022 yang rencananya akan diperkenalkan tahun depan sebagai varian tertinggi dari hatchback kompak tersebut. Type R dikabarkan akan menjadi mobil bertenaga mesin internal terakhir Honda yang dijual di Eropa sebelum fokus memasarkan mobil listrik.

grille Honda Civic Type R dengan kamuflase berwarna merah
Tampilan depannya mendapatkan beberapa revisi minor

Teaser tersebut mengungkapkan dua gambar prototipe berbalut kamuflase berwarna merah dan hitam. Tampilan luarnya memperlihatkan komponen aero yang didesain ulang dibandingkan varian Civic lainnya yang lebih rendah.

Di bagian depan, ada grille yang lebih lebar dan intake yang lebih besar. Spatbor depan dan belakang tampak lebih lebar dibandingkan Honda Civic hatchback biasa. Sementara velg berdiameter besar dilapisi oleh ban Michelin, disandingkan bersama rem Brembo dengan kaliper merah. Ada pula side sill terintegrasi dengan ventilasi udara kecil di belakang roda depan.

>>> Honda Integra Berwajah Civic Diperkenalkan di China

mobil baru  Honda Civic Type R 2022 berwarna merah
Bagian belakang mendapatkan pengaturan tiga knalpot di tengah

Foto satu lagi memperlihatkan tampilan belakang yang dilengkapi dengan sayap pada palka, walaupun tampilannya terasa kurang ekstrim dibandingkan dengan edisi sebelumnya. Termasuk diffuser menonjol bergabung dengan tiga pipa knalpot yang dipasang di tengah.

>>> Kursi Belakang Honda Civic 2022 Dapat Skor Tinggi saat Uji Keselamatan

Pakai mesin 2.0 turbo?

Sayangnya belum ada informasi lebih lanjut mengenai spesifikasi Civic Type R terbaru. Namun laporan dari Honda menyebutkan bahwa mobil ini akan dilengkapi dengan versi terbaru dari mesin 2.0 liter turbo yang menghasilkan 310 PS dan torsi 400 Nm yang digunakan pada edisi saat ini. Termasuk pengaturan suspensi yang lebih kokoh dan rem yang lebih kuat.

Honda lebih lanjut menyebutkan bahwa Type R baru akan diperkenalkan pada 2022 mengingat ada lebih banyak pengembangan yang harus dilakukan. Termasuk melakukan beberapa pengetesan hingga berusaha memecahkan rekor putaran kendaraan berpenggerak roda depan (front-wheel drive) di sirkuit Nürburgring.

>>> Dapatkan harga mobil Honda terbaru dan promo terbaik di sini

Pria asal Minang ini menjadi salah satu tim pelopor eksistensi Cintamobil.com di Indonesia dan bergabung sejak 2017. Dengan bekal ilmu SEO yang mumpuni, Padli menjadi salah satu spesialis SEO di Cintamobil.com. Pertemuannya dengan Cintamobil terjadi pada Oktober 2017, kala Auto Portal sedang mencar
 
back to top