Tips Cermat Saat Memilih Tempat Kursus Stir Mobil Terdekat

10/06/2020

Pengemudian

8 menit

Share this post:
Tips Cermat Saat Memilih Tempat Kursus Stir Mobil Terdekat
Ketika ingin memilih tempat kursus stir mobil terdekat dengan rumah Anda, sebaiknya perhatikan beberapa hal berikut ini. Jangan sampai waktu kursus akan terbuang sia-sia.

Hari gini gak bisa nyetir? Malu dong...! Hehehe... Tenang, bukan cuma Anda, masih banyak kok di luar sana orang dewasa seperti Anda yang tidak bisa nyetir mobil sendiri. Tapi kalau mau belajar nyetir mobil, jangan tunda lagi dan jangan pernah sungkan untuk mendatangi tempat-tempat kursus mengemudi.

Tidak perlu yang berkelas dan terkenal, kami jamin di lingkungan sekitar Anda, ada kok tempat kursus stir mobil terdekat. Semuanya tentu menawarkan jasa yang serupa, yaitu membuat Anda bisa pandai mengemudikan mobil seorang diri!

Nah kalau sudah bertekad untuk mencari tempat kursus setir mobil demi memperlancar teknik berkendara Anda, berikut ini Cintamobil.com akan berikan beberapa tips sebelum menentukan dimana tempat Anda bisa belajar nyetir mobil nantinya.

1. Pertimbangkan Besarnya Tarif Kursus

Belajar mengemudi

Pertimbangkan besarnya tarif kursus stir mobil dengan dana yang Anda siapkan

Masing-masing tempat kursus setir mobil akan mematok tarif tertentu. Biaya sekolah mengemudi ini berbeda-beda tergantung dari tempat kursus tersebut. Ada yang membaginya berdasarkan tipe mobil yang dipakai, yaitu mobil transmisi manual dan mobil transmisi otomatis. Ada juga yang ditentukan berdasarkan jam pertemuan kursus, yakni semakin lama atau panjang durasinya, maka semakin mahal. Tak jarang pula tempat kursus setir mobil menawarkan paket untuk kepemilikan SIM secara kolektif. Tentunya ini juga mempengaruhi tarif yang dipatok tempat kursus tersebut.

Pastikan ketika ada kursus stir mobil terdekat dengan rumah Anda, di lokasi tersebut memasang tarif yang cukup bersahabat dan sesuai dengan dana yang sudah Adan siapkans sebelumnya untuk keperluan belajar mengemudi. Jika biayanya terlalu mahal, sebaiknya pilih tempat kursus lain meskipun jaraknya tidak terlalu dekat dengan kediaman Anda.

>>> Mau Belajar Nyetir? Yuk Simak Daftar Biaya Kursus Mengemudi di Jakarta

2. Perhatikan Pelayanan yang Diberikan Tempat Kursus

Pengemudi wanita belajar nyetir

Bentuk pelayanan yang diberikan tempat kursus biasanya mempengaruhi tarif kursus

Untuk poin yang kedua sebenarnya berkaitan dengan pertimbangan biaya. Jika ada tempat kursus setir mobil yang mematok tarif tertentu, maka sejatinya Anda harus melihat juga layanan yang diberikan jasa belajar mengemudi tersebut. Ada baiknya Anda melakukan perbandingan antara tempat kursus yang satu dengan lainnya demi mencari mana yang paling cocok dengan dana yang sudah Anda siapkan.

Misalnya tempat kursus stir mobil terdekat yang satu memasang biaya Rp1.000.000 untuk 4 kali pertemuan dengan durasi belajar 2 jam tiap pertemuan. Sementara di tempat kursus yang lain dengan durasi pertemuan yang sama, biaya yang dipasang adalah Rp1.400.000. Walau demikian Anda bebas menentukan apakah mau memakai mobil transmisi otomatis atau manual. Sementara di tempat kursus mobil yang pertama memang lebih murah tapi cuma disediakan mobil transmisi manual.

Tentu saja walau terlihat biayanya lebih mahal, namun di tempat kursus yang kedua Anda mendapat keuntungan karena bisa belajar mobil dengan dua tipe transmisi sekaligus secara bergantian. Sehingga nantinya pasca lulus dari kursus mengemudi, Anda sudah piawai nyetir mobil manual maupun matic.

>>> Ibu Hamil Nyetir Mobil? Perhatikan Hal Ini

3. Tentukan Waktu Kursus yang Tepat

Teknik belajar mengemudi

Sebaiknya pilih waktu kursus saat akhir pekan

Langkah selanjutnya untuk mempertimbangkan dalam memilih tempat kursus stir mobil terdekat setelah biaya adalah masalah waktu. Pastikan Anda memilih waktu kursus saat waktu luang, misalnya ketika akhir pekan. Jangan paksakan mengambil waktu kursus mengemudi di jam-jam yang tidak mungkin bisa Anda tindanglkan dari aktifitas sehari-hari. pasalnya waktu pertemuan kursus setir mobil biasanya cuma berkisar 6-16 kali pertemuan.

Jika Anda tidak datang beberapa kali pertemuan maka Anda sendiri yang rugi, karena jam pertemuan tidak bisa diganti ke jam lain. Ini mengingat di tempat kursus tersebut yang akan belajar mengemudi bukan hanya Anda, tapi banyak orang lain yang sudah menetapkan jadwalnya masing-masing.

>>> Sudah lulus belajar mengemudi dan mau punya mobil sendiri? Cek harga lengkap mobil baru beserta diskonnya disini

4. Displin Saat Menjalani Kursus Mengemudi

Pengemudi belajar nyetir mobil

Ikuti setiap instruksi dari pengajar

Oke, menetapkan tempat kursus stir mobil terdekat sudah, rincian biaya yang harus dikeluarkan pun sudah disetujui, dan jadwal kursus telah ditetapkan. Maka langkah selanjutnya yang wajib diperhatikan adalah tingkat kedisiplinan dalam diri Anda sendiri.

Caranya cukup mudah, datang ke tempat kursus jangan sampai telat, minimal 15 menit sebelum jadwal Anda sudah tiba. Lalu saat sedang menjalani latihan mengemudi, pastikan mengikuti setiap instruksi dari pengajar. Contohnya wajib nyalakan sein saat hendak berbelok, berhenti di belakang garis ketika lampu merah, dan memperlambat laju kendaraan manakala situasi jalan sedang ramai.

Jika ada hal-hal yang Anda kurang paham, misalnya cara mengaktifkan lampu atau mengatur spion, maka jangan sungkan untuk langsung tanyakan ke pengajar yang mendampingi Anda mengemudi. Kalau semua ini dilakukan, niscaya Anda akan cepat mahir mengemudikan mobil sendiri.

>>> Tips dan trik menarik lainya terkait dunia otomotif dan mobil ada disini

Sudah menulis di media online sejak 2009, Pras sangat berpengalaman di bidang otomotif. Pria penggemar mobil modifikasi ini sudah mencicipi berbagai jenis mobil, mulai LCGC hingga Hypercar. Pras menjadi anggota tim redaksi Cintamobil.com sejak 2019.
 
back to top